
HILMI - Tapanuli Selatan, Tim Relawan Kemanusiaan HILMI FPI Sumatera Utara terus bergerak membantu warga pasca banjir bandang yang melanda Kabupaten Tapanuli Selatan. Di tengah keterbatasan, relawan hadir untuk menjawab kebutuhan paling mendasar warga yang terdampak bencana.
Pasca banjir, banyak warga kehilangan perlengkapan pribadi. Peralatan mandi, selimut, handuk, hingga bantal dan guling tidak lagi dapat digunakan karena basah, hanyut, atau hilang terbawa arus.
Kondisi ini membuat warga kesulitan memenuhi kebutuhan sehari-hari, terutama untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan di tempat tinggal sementara.
Warga Desa Huta Godang, Kecamatan Batang Toru, mendatangi Posko Relawan dengan harapan mendapatkan bantuan. Permohonan itu disambut cepat oleh Tim Relawan HILMI FPI Sumut sebagai bentuk kepedulian terhadap situasi yang dihadapi masyarakat.
Relawan kemudian menyalurkan bantuan berupa paket peralatan mandi, selimut, handuk, serta pakaian dalam untuk perempuan, termasuk bantal dan guling. Bantuan tersebut diserahkan langsung kepada warga sebagai upaya meringankan beban mereka di masa pemulihan pasca banjir.
Aksi ini menjadi bagian dari komitmen kemanusiaan Relawan HILMI FPI untuk terus hadir dan membantu masyarakat terdampak bencana. Di tengah keterbatasan, bantuan sederhana ini diharapkan dapat menghadirkan rasa aman, kenyamanan, dan semangat bagi warga untuk kembali bangkit.
Mari terus bantu saudara kita di berbagai wilayah, dengan berbagai bantuan kemanusiaan, sosial, bencana alam dan lainnya
Salurkan donasi anda melalui :
Bank BSI 7855 58 8875
An.Yayasan HILMI Persaudaraan Islam.
Konfirmasi 0877 7533 9415

Baca Juga :







